-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Kapolda Gorontalo Resmikan Layanan SIM dan Samsat Drive Thru di Polres Pohuwato

Thursday, 15 January 2026 | 08:03 WIB Last Updated 2026-01-15T01:03:48Z


Kapolda Gorontalo Irjen Pol Widodo, S.H., M.H. meresmikan layanan SIM dan Samsat Drive Thru di Polres Pohuwato


timurpost.id -
Kapolda Gorontalo Irjen Pol Widodo, S.H., M.H. meresmikan layanan SIM dan Samsat Drive Thru di Polres Pohuwato sebagai bentuk inovasi pelayanan publik yang berorientasi pada kemudahan masyarakat.

Layanan ini merupakan gagasan Kapolres Pohuwato AKBP Busroni, S.I.K., M.H. yang bertujuan meningkatkan kualitas pelayanan kepolisian melalui sistem cepat, praktis, dan efisien.

Masyarakat kini dapat mengurus administrasi kepolisian tanpa harus turun dari kendaraan, baik sepeda motor maupun mobil.

Konsep layanan tersebut mengadopsi sistem drive thru, sehingga pemohon cukup mendatangi loket layanan dari dalam kendaraan. Skema ini dinilai mampu menghemat waktu serta meningkatkan kenyamanan warga.

Wakil Bupati Pohuwato, Iwan Adam, mengapresiasi langkah Polres Pohuwato dalam menghadirkan terobosan pelayanan yang dinilai responsif terhadap kebutuhan masyarakat.

“Kami menyampaikan terima kasih kepada Kapolres Pohuwato AKBP Busroni yang menghadirkan layanan SIM Drive Thru. Pelayanan ini sangat membantu masyarakat karena lebih praktis dan tidak mengharuskan pemohon turun dari kendaraan,” kata Iwan Adam.

Kapolda Gorontalo Irjen Pol Widodo menegaskan bahwa kehadiran layanan SIM dan Samsat Drive Thru menjadi bagian dari komitmen Polri dalam memberikan pelayanan yang mudah diakses dan berorientasi pada kepuasan publik.

“Melalui layanan ini, Polri ingin memastikan masyarakat mendapatkan pelayanan yang cepat dan nyaman. Kami akan terus mendorong inovasi pelayanan publik yang adaptif dan modern,” ujar Widodo.

Ia juga menyampaikan bahwa realisasi layanan Drive Thru tidak terlepas dari dukungan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Pohuwato serta sinergi lintas instansi yang solid.

Peluncuran layanan SIM dan Samsat Drive Thru tersebut memperkuat komitmen Polres Pohuwato di bawah kepemimpinan AKBP Busroni dalam mendukung transformasi Polri yang Presisi melalui pelayanan publik yang modern, transparan, dan berorientasi pada kebutuhan masyarakat.

×
Berita Terbaru Update