![]() |
Kepala Biro Operasi (Karo Ops) Polda Gorontalo, Kombes Pol Pramono Jati, S.I.K., M.T |
timurpost.id - Operasi Ketupat Otanaha 2025 yang digelar oleh Polda Gorontalo bersama Polres jajaran selama masa pengamanan arus mudik dan balik Lebaran berakhir dengan hasil menggembirakan.
Berdasarkan data resmi, tercatat adanya penurunan angka kecelakaan lalu lintas (laka lantas) dan pelanggaran dibandingkan dengan pelaksanaan operasi tahun sebelumnya.
Kepala Biro Operasi (Karo Ops) Polda Gorontalo, Kombes Pol Pramono Jati, S.I.K., M.T., menyampaikan bahwa pencapaian ini merupakan hasil dari sinergi lintas sektor dan partisipasi aktif masyarakat.
“Terjadi penurunan signifikan, dari 16 kasus laka lantas pada tahun 2024 menjadi 13 kasus di tahun 2025. Untuk pelanggaran lalu lintas, turun dari 1.937 kasus menjadi 1.308 kasus,” ungkap Pramono dalam konferensi pers, Sabtu (6/4).
Ia menambahkan bahwa tren positif ini menjadi indikator meningkatnya kesadaran masyarakat terhadap keselamatan berlalu lintas, terutama selama periode mudik dan balik Idulfitri.
Dalam pelaksanaannya, Polda Gorontalo bersama instansi terkait seperti TNI, Dinas Perhubungan, Satpol PP, serta mitra lainnya, telah menempatkan personel di sejumlah titik strategis yang rawan kemacetan dan kecelakaan. Selain itu, pos pengamanan dan pos pelayanan didirikan di jalur utama untuk menjamin keamanan dan kenyamanan pemudik.
Upaya preemtif dan preventif juga dilakukan secara konsisten, mulai dari penyuluhan langsung di lapangan hingga edukasi melalui media sosial. Pelanggaran seperti tidak menggunakan helm, melawan arus, hingga penggunaan knalpot bising turut ditekan melalui pendekatan edukatif.
Sementara itu, Kabid Humas Polda Gorontalo Kombes Pol Desmont Harjendro A.P., S.I.K., M.T., menyampaikan apresiasi kepada seluruh masyarakat yang turut menjaga kelancaran dan keamanan selama operasi berlangsung.
“Tertib berlalu lintas bukan hanya tanggung jawab aparat, tapi tanggung jawab bersama. Budaya disiplin di jalan raya harus terus dibangun,” katanya.
Polda Gorontalo juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menjaga momentum positif ini, serta berkomitmen dalam menciptakan lalu lintas yang aman, tertib, dan lancar di seluruh wilayah Provinsi Gorontalo.