Cerita

13 November Hari Kebaikan Sedunia

timurpost.ID timurpost.ID
November 11, 2022
Home
Cerita
13 November Hari Kebaikan Sedunia
 13 November Hari Kebaikan Sedunia


timurpost.id - Hari Kebaikan Sedunia Hari Kebaikan Sedunia adalah perayaan global yang diperingati setiap tahun pada tanggal 13 November.

Hari ini dibuat oleh organisasi World Kindness Movement pada tahun 1998 untuk mempromosikan kebaikan di seluruh dunia.

Hari Kebaikan Sedunia dirayakan di banyak negara termasuk Amerika Serikat, Kanada, Jepang, Australia, Uni Emirat Arab, Italia, India, dan lain-lain.

Adanya hari ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran bersama untuk bergandengan tangan memperjuangkan kebaikan dalam masyarakat.


Remembrance Sunday dirayakan di Inggris dan negara-negara persemakmuran setiap hari Minggu kedua bulan November atau pada tanggal 13 November tahun ini.

Hari ini dibuat untuk menghormati para tentara Inggris yang gugur dalam Perang Dunia I dan II. Upacara Remembrance Sunday digelar di monumen Cenotaph di Whitehall, London, pukul 11.00 pagi waktu setempat.

Cenotaph merupakan monumen permanen yang dibuat untuk menghormati tentara yang gugur dalam perang dunia. Upacara digelar dengan mengheningkan cipta selama dua menit diikuti dengan doa dan peletakan karangan bunga.

Remembrance Sunday diperingati berdekatan dengan Hari Gencatan Senjata yang jatuh tanggal 11 November dan juga diperingati oleh negara-negara persemakmuran Inggris.

Hari Gencatan Senjata atau Armistice Day merupakan peringatan hari berakhirnya pertempuran antara Sekutu dan Jerman di Front Barat selama Perang Dunia I pada 11 November 1918.




Blog authors